
Karajinan kain batik khas Kota Bontang, Kalimantan Timur saat ini menjadi komoditas UMKM setempat yang berkembang pesat. Motifnya memiliki ciri khas yang unik sehingga banyak digemari dan dicari konsumen. Batik dari Bontang ini mengambil inspirasi dari sosok burung kuntul perak. Motif batik kuntul perak ini merupakan karya Sayid Abdul Kadir Assegaf, seorang putra asli Bontang yang peduli dengan kearifan lokal daerahnya.
Burung kuntul perak merupakan maskot resmi Kota Bontang. Burung ini adalah satwa yang dijumpai di kawasan hutan bakau di sekitar Kota Bontang. Hewan berkaki panjang ini, ukurannya berada di antara Burung Kuntul Besar dan Kuntul Kecil. Burung Kuntul Perak biasa bersarang dan hidup berkoloni bersama burung air lainnya.
Karakteristik burung ini serupa dengan karakteristik masyarakat Bontang, salah satunya adalah sebagai burung pendatang dan sifatnya enerjik. Ini sesuai dengan gambaran masyarakat Bontang yang sebagian besar adalah pendatang, berkelompok dari berbagai suku yang berbeda-beda. Enerjik sendiri bisa diartikan sebagai pekerja, karena masyarakat Bontang mayoritas adalah karyawan dua perusahaan nasional, Pupuk Kaltim dan Badak LNG. Demikian filosofi yang melatarbelakangi terciptanya batik kuntul perak.
Awalnya motif batik kuntul perak berjumlah sembilan jenis motif, yaitu Motif Kuntul Perak, Motif Pohon Mangrove, Motif Mangrove dan Kuntul Perak, Motif Mangrove dan Daun Anggrek, Motif Daun Anggrek dan Kuntul Perak, Motif Kuntul Perak dan Taburan Batu, Motif Mangrove dan Taburan Batu, Motif Kuntul Perak dan Tanahan Serat Kayu, serta Motif Kuntul Perak dan Mangrove Tanah Remukan. Kini sudah makin banyak motif batik kuntul perak yang dikreasikan, hingga mencapai ratusan motif batik.
Pada tahun 2011, batik kuntul perak ini telah didaftarkan ke Direktorat Jendral Hak Kekayaan Intelektual (Dirjen HAKI). Kemudian pada tahun 2019, Batik Kuntul Perak juga mendapatkan sertifikat Standar Nasional Indonesia (SNI) batik tulis dan SNI batik cap. Dengan sertifikat itu kualitas produk makin dipercaya konsumen.
Artikel Terkait: